Pada 29 Juli, T-ara  Eunjung, Jiyeon, and Hyomin menjadi bintang tamu  di YTN’s ‘News and 
Issue – Issue and People’. Mereka ditanya beragam  pertanyaan, namun pertanyaan yang dengan cepat menarik perhatian pemirsa  adalah perasaan mereka terhadap perusahaan mereka yaitu Core Contents  Media.Penyiar YTN Lee Kwang Yeon bertanya pada mereka, “Apa yang lebih kalian takutkan, orangtua kalian atau perusahaan kalian? ”
Maknae Jiyeon menjawab, “Saya rasa kami lebih takut  dengan perusahaan kami. Perusahaan mengatur semua dalam cara yang sangat  ketat. Tentu saja kami tidak mendapatkan cukup tidur, beberapa kali  mereka lupa membagi kami makanan.  ”
Eunjung lalu menyatakan, “Jiyeon seringkali meminta makanan. Saya  rasa ini karena kami terlalu sibuk sehingga perusahaan tidak memiliki  kesempatan untuk memberi kami makan.”
T-ara lalu ditanya mengenai diet ketat yang banyak dilakukan girl group. Eunjung menjawab, “Kami  memiliki periode terpisah untuk diet. Saat kami diet, kami dengan setia  mengikutinya, tapi saat kami tidak diet, kami makan  untuk menyenangkan  diri kami. Akhir akhir ini, kami memiliki kesempatan untuk melakukan  apa yang kami inginkan.  ”
Di akhir waancara, penyiar bertanya, “Tidakkah CEO perusahaan kalian meneriaki (memarahi) kalian setelah melihat ini ?”, mereka pun menjawab, “tidak masalah.”
Source: Newsen via Nate
via : allkpop

Tidak ada komentar:
Posting Komentar